Are You a Zetizen?
Show Menu

Windows Siapkan Fitur Gaming untuk Tingkatkan Performa

Afrieza Zaqi Afrieza Zaqi 16 Jan 2017
Windows Siapkan Fitur Gaming untuk Tingkatkan Performa

Zetizen.com – Saat bermain game, tentu kita ingin performa yang optimal agar game kita tidak mengalami kendala mulai dari dropnya FPS yang menyebabkan lag hingga crash. Tak ayal, beberapa software menawarkan fitur gaming mode agar performa lebih optimal. Dan baru baru ini, windows menyiapkan fitur gaming yang akan dirilis pada awal 2017. Seperti apa fitur tersebut?

 

Windows tampak mulai serius menekuni dunia gaming (foto: digitaltrends)

 

Seperti yang kita ketahui, pasar di dunia gaming sedang subur-suburnya. Banyak produsen gadget maupun accesories gaming yang membuat perabot khusus untuk meningkatkan performa para gamers. Merasa tak ingin kalah, windows pun siap merilis update berupa gaming mode untuk windows 10 Creators.

Windows 10 Creator sendiri berbeda dari windows 10 pada umumnya. Di windows 10 Creator, para user dimanjakan dengan fitur 3D yang lebih diupgrade untuk menggunakan fitur Virtual reality, lalu memiliki fitur yang sama dengan iOS dimana kita bisa menyimpan segala data smartphone di PC kita pengupgradean di lini E-sports

 

 

Dalam fitur ini, Microsoft menjanjikan peningkatan performa komputer ketika dalam mode gaming. Hal yang nantinya akan diupgrade adalah performa GPU, CPU, dan RAM yang merupakan bagian vital dalam sebuah games. Caranya adalah dengan mematikan beberapa applikasi yang tergolong berat khusus saat bermain gaming. Sehingga performa 3 kompenen tadi akan meningkat.

Selain PC, Xbox yang merupakan konsol andalan windows juga di-upgrade. Nantinya, dengan satu tombol, kamu akan jadi lebih mudah untuk melengkapi berbagai quest and tasks yang ada di game tersebut. Fitur lain yang juga ditambahkan adalah meningkatkan overlay di bagian kiri layar untuk lebih mudah mengakses Xbox experience.

Semua fitur ini akan disiapkan dalam beberapa waktu dekat. Jadi siap-siap upgrade windows kamu ke windows 10 Creator ya!

 

Source: digitaltrends, theverge,gamespot,mspoweruser

Edited by Mesha Mediani

RELATED ARTICLES

Please read the following article